Translate

Rabu, 25 Juli 2012

Tips menjadikan anak gemar membaca buku


Setiap orang tua pasti menginginkan anaknya pada suatu saat menjadi orang yang sukses. Tapi untuk menjadi orang yang sukses, anak harus dibekali oleh pengetahuan yang luas. Pengetahuan-pengetahuan tersebut bisa dicapai dengan salah satu caranya adalah membuat anak untuk gemar membaca. Nah, berikut ini adalah beberapa tips menjadikan anak gemar membaca buku.
Pertama, berilah kesempatan seluas-luasnya kepada putra-putri anda agar mereka  benar-benar dapat melihat anda sedang membaca buku. Seperti Mary Leonhardt, penulis buku laris 99 Cara Menjadikan Anak Anda “Keranjingan” Membaca. Zahler juga percaya bahwa kegemaran membaca buku akan menjadikan seorang anak meraih sukses di sekolah. Agar seorang anak gemar membaca di rumah maka dia perlu contoh. Berikut ini empat tips dari Zahler untuk membuat orang yang tidak suka membaca buku di rumah bisa memulai membiasakan membaca buku dan menjadi teladan bagi anaknya agar anak tersebut gemar membaca buku:
1)      Carilah topik bacaan yang disukai oleh seluruh anggota keluarga setiap hari.
2)      Melikilah buku-buku dan pajanglah buku-buku itu dirumah secara atraktif.
3)      Berusahalah sekuat daya untuk mematikan televisi dan kemudian membacalah.
4)      Berikanlah buku kepada anak-anak anda saat anda membaca sebuah buku.
Kedua, bagikanlah informasi-informasi yang bermanfaat yang anda peroleh dari kegiatan membaca anda kepada putra-putri anda. Bayangkanlah kegembiraan anak-anak dan istri anda saat anda pulang kerja dan membawa oleh-oleh buah durian atau sepotong martabak. Anda akan membagikan sesuatu yang menyenangkan kepada mereka. Buku juga dapat diposisikan seperti itu. Panggillah anak-anak anda begitu anda menemukan sederetan teks menarik yang memberikan hal-hal yang baru kepada anda. Tunjukkanlah teks-teks menarik itu kepada anak-anak anda.
Ketiga, pada saat anda membaca buku dirumah cobalah sekali-kali membaca dengan suara yang keras supaya putra-putri anda mendengar suara bacaan anda. Kadang, anak-anak menglami kesulitan dalam memaknai sebuah kalimat. Itu lantaran cara membaca mereka tidak mengikuti tanda-tanda baca yang ada. Membaca dengan keras dan penuh irama sesuai dengan peletakan tanda baca akan membuat seorang anak terbantu dalam memahami bahan-bahan yang dia baca.
Itulah ketiga tips menjadikan anak gemar membaca buku. Apabila anda mempunyai tips lainnya, silahkan beri komentar di bawah artikel ini. Agar generasi anak-anak Indonesia bisa menjadi anak yang berprestasi di tingkat dunia. SEMOGA BERMANFAAT.........

2 komentar: